AMPAR.ID, Jambi – BW Luxury Jambi sukses menggelar acara pada malam pergantian tahun bertema “Masquerade Party” sebuah pesta topeng yang glamour dan penuh teka teki dengan balutan topeng berhasil menciptakan kenangan tak terlupakan bagi para tamu yang merayakan pergantian tahun.
Acara yang digelar di Taman Raja Ballroom ini menghadirkan artis ibukota Felix Irwan yang disambut antusias oleh para tamu yang hadir. Acara ini juga dimeriahkan oleh pembawa acara Snova Senja dan Amzol Ahmad serta pengisi acara lainnya seperti D’Fresh Band, Shellen Dancer, Adrian Magician, dan dilengkapi juga dengan photo booth, games station, kid’s corner serta New Year Countdown yang menambah semarak malam pergantian tahun.
BACA JUGA:
Bakal Seru, Andji dan Duo Angrek Meriahkan HUT ke 76 Provinsi Jambi pada 6-13 Januari 2024
Asst. Marcomm Manager BW Luxury Jambi, Betry Arceliani mengatakan, para tamu menikmati rangkaian acara serta makan malam dengan konsep all-you-can-eat yang diawali dengan Food Parade yang menyajikan berbagai canape atau sajian pembuka seperti Prawn Cocktail, Cheese Bites, dan Chicken Puff Spicy Mayo. Berbagai door prize hingga lebih dari 40 voucher termasuk kesempatan menginap di kamar Deluxe hingga kamar Suite dibagikan kepada seluruh tamu yang beruntung.
Tak sampai disana, momen count down atau hitung mundur ini menjadi puncak dari seluruh rangkaian acara Masquerade Party New Year’s Eve . Seluruh tamu yang hadir bersuka cita bersama dengan Felix Irwan dan seluruh pengisi acara menyambut tahun 2024.
BACA JUGA:
SD Negeri 212 Kota Jambi Disegel, Pj Wali Kota: Aktifitas Belajar Mengajar Siswa Dipindahkan
Dengan semangat baru di tahun baru, BW Luxury Jambi hadir dengan promo yang lebih menarik yaitu promo kamar Beginning Bliss dengan cashback Rp 100 ribu untuk menginap tiga hari dua malam, Sizzle & Simmer Shabu Grill dengan konsep all-you-can-eat setiap hari Sabtu di Taman Kerinci dengan tambahan benefit gratis satu orang untuk setiap pembelian sepuluh orang, serta dalam menyambut datangnya Tahun Naga yang diharapkan membawa kesuksesan ini BW Luxury Jambi menghadirkan ‘Year of Dragon’ dengan dua pilihan paket Fortune Rp 4.888.000/meja dan paket Dragon Rp 7.888.888/meja untuk sepuluh orang dengan Mandarin Singer Kezia Maya, pertunjukan Barongsai dan Dewa Rezeki Chai Sen.
“Untuk para tamu yang ingin melakukan reservasi di BW Luxury Jambi dapat menghubungi melalui WhatsApp 0822-8989-3200 atau Instagram @bwluxuryjambi untuk informasi yang lebih lengkap,” kata Betry.
(Meli)
Diskusi tentang inipost