AMPAR.ID, JAMBI – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jambi menggelar final seleksi calon peserta program pertukaran pemuda antar negara (PPAN) tahun 2023 di Shang Ratu Hotel Jambi pada Kamis (4/5/2023) malam. Dua orang anak muda Jambi yang terpilih nanti akan dikirim ke luar negeri untuk mengikuti program pertukaran pemuda dengan negara lain.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jambi, Ahmad Bastari mengatakan program PPAN merupakan kegiatan rutin tahunan Kementerian Pemuda dan Olahraga yang pelaksanaannya oleh Dispora Provinsi.
“Tujuan dari program ini adalah untuk mempererat persahabatan dan kerjasama pemuda Indonesia dengan negara tujuan, serta untuk menciptakan kader-kader pemimpin bangsa yang berwawasan Internasional, serta tukar menukar pengalaman dengan negara lain,” ucapnya di Hotel Shang Ratu Jambi, Kamis (4/5) malam..
Lebih lanjut, Bastari mengatakan Tahun 2023 ini Provinsi Jambi mendapat kuota pertukaran pemuda Indonesia Australia (Australia Indonesia Youth Exchange Program) 1 orang putra dan pertukaran pemuda Indonesia Singapura (Singapore Indonesia Youth Leadership) 1 orang putri.
“Satu orang putra pertukaran pemuda Indonesia dengan Australia dan satu orang putri pertukaran pemuda Indonesia dengan Singapura,” katanya.
Sebanyak 89 peserta yang telah mendaftar hingga saat ini hanya menyisakan 40 orang. Kemudian pada malam hari ini akan memilih satu orang putra dan satu putri untuk didelegasikan ke luar negeri dengan tujuan Indonesia-Singapura selama sebulan dan Indonesia-Australia selama tiga bulan.
Ketua Purna Caraka Muda Indonesia (PCMI) Jambi, Rudi Hidayat, mengatakan misi yang dibawa oleh pemuda-pemudi jambi tersebut yang akan berangkat, salah satunya adalah misi kepemudaan, culture ekstrem, sosial politik, dan pengabdian masyarakat yang akan dilakukan di sana.
Proses seleksi dari tanggal 1 mei 2023 dan berakhir pada malam ini. Peserta menempuh berbagai tahapan seleksi diantaranya, tes kemampuan akademik, bahasa Inggris, wawancara, kepemudaan, wawasan kebangsaan, serta seni. (Meli/Min)





















Diskusi tentang inipost