AMPAR.ID, JAMBI- Dalam peristiwa kebakaran toko pakian Serba 35.000 di Jalan Gajah Madha, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi mengakibatkan tiga orang pekerja mengalami cidera.
Dalam peristiwa ini, ada salah satu orang yang tak sadarkan diri akibat loncat dari atas ruko. Sedangkan dua orang lainnya mengalami luka bakar.
Satu orang yang tidak sadarkan diri ini bernama Rinaldo (31), Alandika Anggara (29) mengalami luka bakar pada bagian lengan sebelah kanan, dan Robbi (28) mengalami luka bakar di lengan.
Setelah itu, mereka yang menjadi korban kebakaran langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Baiturrahim untuk mendapatkan perawatan intensif.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jambi Mustari Affandi mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi sekitar pukul 15.00 WIB ada ruko yang terbakar di kawasan tersebut.
Untuk memadamkan dan melakukan pendinginan, pihaknya menerjunkan 6 armada dan 40 personel Damkar karena ruko yang terbakar ini berdekatan dengan ruko lainnya.
Untuk penyebabnya, disampaikan dia, diduga adanya korsleting listrik lampu emergency atau lampu yang selalu hidup ini tidak dimatikan.
“Kemungkinan besar karena kelistrikan yang tidak dicabut,” ujarnya, Senin (11/3/2024).
Untuk orang yang tidak sadarkan diri, disebutkan dia, karena loncat dari atas ruko, lalu jatuh ke seng dan kemudian terjun ke sungai.
“Kerugian ini ditafsirkan kurang lebih mencapai Rp 100 juta,” ungkapnya.
(mhd/jp)
Diskusi tentang inipost