AMPAR.ID, BATANGHARI, – Pemerintah Kabupaten Batanghari melalui BKPSDMD setempat telah mengusulkan 34 pejabat eselon II ke KSN yang telah mengikuti proses Job Fit pada September 2021 lalu.
Usulan tersebut bertujuan agar mendapatkan persetujuan dari KSN terkait Rotasi, Mutasi dan Demusi pejabat eselon II di lingkup pemkab Batanghari.
Hal ini disampaikan oleh Kepala BKPSDMD Mula P Rambe kepada media ini diruang kerjanya pada Selasa (08/03/2022).
Dikatakan Rambe, hingga saat ini BKPSDMD masih menunggu persetujuan dari KSN terkait hasil Job Fit yang telah diselenggarakan beberapa bulan lalu.
” Untuk saat ini di Pemkab Batanghari sendiri ada 6 OPD dan Satu Staf Ahli yang belum terisi pejabat yang depenitif,” Ujarnya
Lanjut Kaban, setelah mendapat persetujuan dari KSN terkait rotasi, mutasi dan demusi nanti akan kelihatan lagi OPD yang kosong.
” 34 pejabat eselon II kemaren kan telah mengikuti job fit, hasilnya nanti bisa bertahan disposisi semulanya, bergeser, pindah dengan jabatan yang sama ataupun turun dari jabatannya,” Sambung Rambe.
Masih kata Rambe, Setelah tahapan job fit selesai nanti akan kelihatan lagi OPD yang kosong akibat rotasi mutasi dan demusi baru Pemkab Batanghari akan melaksanakan leleng jabatan.
” Dari proses Job Fit, KSN hanya bisa merekomendasi menggeser dan menurunkan pejabat, sedangkan yang boleh mengangkat jabatan yakni melalui proses lelang jabatan,” Pungkasnya. (Ari/Adv)
Diskusi tentang inipost