AMPAR.ID, JAMBI – DPD I Ormas Musyawarah Keluarga Gotong Royong (MKGR) Provinsi Jambi, hari ini, Kamis (10/3), resmi memiliki struktur kepengurusan baru masa bakti 2021-2026.
Pelantikan dilakukan oleh Ketua DPP MKGR, Adies Kadir. Ada puluhan orang yang dilantik dalam acara pelantikan ini.
Adapun dalam struktur kepengurusan ini, Pinto Jayanegara Anggota DPRD Provinsi politisi Golkar ini didapuk menjadi ketua, Sigit Eko Yuwono sebagai sekertaris, bendahara dipegang oleh Maimasnah.
Sementara, untuk kepengurusan di tingkat kabupaten/kota, mulai dari Tanjabbar diisi nama Akhmad Jafar, Tanjabtim Saidina, Sarolangun Tantowi Jauhari, Merangin Hasan Jalin, Bungo Alhafizu Sayuti, Kerinci Sartono dan Kota Jambi dijabat Budi Setiawan.
“Pengurus yang dilantik untuk tingkat Provinsi Jambi ada 67 orang, untuk pengurus Kabupaten/Kota ada 44 orang dan pengurus perempuan dan pemuda masing-masing 3 orang,” ujar Ketua Panitia, Sigit Eko Yuwono, dalam laporannya.
Selain melaksanakan pelantikan, kegiatan ini juga diisi penyerahan penghargaan bagi tenaga kesehatan dan pelaku UMKM yang tetap bertahan dan menjadi inspirasi di masa pandemi covid 19.
“Penghargaan dan bantuan ini berasal dari Menko perekonomian Airlangga yang juga Ketua DPP Partai Golkar,” ungkap Sigit. (pth)
Diskusi tentang inipost