AMPAR.ID, MUARO JAMBI – Penjabat Bupati Muaro Jambi, Drs. Raden Najmi hadiri kegiatan Pemaparan Dansatgas ke Wasev TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, Mayjen TNI Johanis Payung, S.E., M.Tr.Han., Dengan tema, “Darma bakti TMMD mewujudkan percepatan Pembangunan.” Kegiatan laksanakan diruang Loby Kodim 0415/Jambi, Selasa (6/8/2024).
Penjabat Bupati Muaro Jambi Rd. Najmi serta Masyarakat mengucapkan terima kasih banyak serta penghargaan yang setinggi-tingginya terhadap TNI atas kontribusinya melalui program-program dari TMMD kepada masyarakat, hal ini sebagai akselerasi mempercepat pembangunan di Daerah terutama di Kabupaten Muaro Jambi. Terbukti dengan pelaksanaan pembukaan TMMD kemarin dapat berjalan dengan baik, tertib dan sukses. Dan Momentum Wasev ini tentunya sangat penting untuk memastikan setiap langkah agar tepat sasaran dan efisien sehingga manfaatnya nyata benar – benar nyata dirasakan oleh masyarakat.
Selanjutnya Raden Najmi, berharap kehadiran Komandan Korem 042 Garuda Putih beserta rombongan dapat memicu masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi untuk lebih meningkatkan pelaksanaan pembangunan di berbagai bidang.
Pj. Bupati Rd. Najmi berharap kembali agenda ini merupakan Agenda operasi bekelanjutan dalam pelaksanaan kegiatan TMMD yang ada di wilayah Kodim 0415/Jambi yang secara cepat, tepat dan memenuhi sasaran. Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) ini adalah untuk mengukur kinerja TMMD agar berjalan efektif dan efisien yang dilaksanakan secara terpadu bersama lintas sektor serta kementerian lembaga pemerintahan.
Selain sasaran Fisik dan Non Fisik, sasaran Fisik berupa Program Peningkatan Infrastruktur Perdesaan dan sasaran non fisik adalah peningkatan pengetahuan masyarakat terhadap Hukum, Pendidikan, Kesehatan, Pertanian dan Perikanan untuk dan yang lainnya. Untuk itu ada beberapa penekanan agar dijadikan pedoman, dengan memprioritaskan sasaran supaya target terpenuhi 100 % serta Pelaksanaan TMMD ini untuk membantu Pemerintah Daerah Kabupaten Muaro Jambi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memanunggalkan TNI dengan Rakyat.
Dalam pemaparan Dansatgas, Mayjen TNI Johanis Payung, S.E., M.Tr.Han., menyampaikan gambaran tentang progres pelaksanaan kegiatan TNI manunggal membangun Desa TMMD ke 121 Kodim 0415/ Jambi Tahun anggaran 2024 didesa Muaro Sebapo, menuju Desa Pondok Meja dan Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi
Johanis falam kesempatan tetsebut juga berharap dalam pelaksanaan kegiatan TMMD agar dapatberjalan sesuai rencana yang telah ditentukan. Kata Johanis.
(ADV)
Diskusi tentang inipost