AMPAR.ID, JAMBI – Ketua Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Jambi yang juga Presidium Pena 98, Cecep Suryana optimis mendapat “Golden Tiket” rekomendasi PDIP untuk diusung maju Pilwako Jambi 2024.
Saat diwawancarai, Cecep Suryana menyatakan kesiapannya ikut bertarung di Pilwako Jambi 2024 dan meyakini bahwa PDIP akan mengusung kader terbaiknya untuk maju.
“Sampai sekarang ada 2 orang kader internal yang mendaftar. Kalau saya dinyatakan layak sebagai calon oleh partai saya siap maju,” ujarnya saat diwawancarai di Cafe Hello Sapa Kota Jambi, Kamis (9/5).
“Kita juga hingga saat ini menjalin komunikasi yang baik dengan DPC, DPD maupun DPP,” sambung Cecep.
Lebih jauh, Cecep mengatakan jika dirinya terpanggil untuk maju bertarung di Pilwako agar bisa berbuat lebih banyak untuk masyarakat Jambi.
“Tentunya kita sebagai kader partai ingin membuktikan bahwa PDIP mempunyai kader-kader terbaik yang mampu membuat Kota Jambi lebih maju dan bisa trend di segala bidang,” ungkapnya.
Cecep juga mengingatkan masyarakat Jambi agar dalam memilin calon pemimpin jangan berdasarkan isi amplopnya tetapi pilihlah berdasarkan isi otaknya, karena ini akan menentukan nasib Kota Jambi kedepannya.
“Mungkin orang lain lagi memikirkan berapa jumlah DPT berapa amplop yang mau di sebar, tetapi kita berpikir bagaimana ekonomi harus meningkat, kesejahteraan masyarakat, bagaimana penataan kota ini bisa rapi, sosial dan lingkungan terbangun dengan baik,” ucapnya.
(Aln)
Diskusi tentang inipost