AMPAR.ID, Muarojambi – Bupati Muarojambi Masnah Busro pada Sabtu (21/11/20) menyalurkan bantuan sembako untuk warga terdampak Covid-19 di Desa Danau Sarang Elang Kecamatan Jambi Luar Kota Kabupaten Muarojambi. Ada 100 paket sembako yang diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu di sana.
“Alhamdulillah hari ini kata menyalurkan bantuan sembako kepada 100 orang warga di sini. Tadi kita berikan secara simbolis kepada 10 orang penerima,” kata Bupati Sabtu (21/11/20).
Bupati berharap semoga bantuan yang tidak seberapa ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat yang menerima. Apalagi di tengah kondisi Pandemi seperti sekarang ini, di mana belum diketahui kapan Pandemi ini akan berakhir.
“Semoga bantuan ini bermanfaat dan bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang ada di sini,” kata Bupati.
Kegiatan pemberian sembako tersebut dilaksanakan tentu dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Pemberian hanya secara simbolis agar tak terjadi penumpukan atau kerumunan massa di tengah Pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
“Hanya simbolis saja sisanya nanti akan disalurkan oleh Dinsos ke penerima agar menghindari kerumunan. Kita harus tetap mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona,” kata Bupati.(adv)
Diskusi tentang inipost