BENGKULU, AMPAR.ID – Turnamen Bola Voli se-Provinsi Bengkulu yang dijadwalkan pada tahun 2024 ini akan diikuti oleh berbagai tim dari Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu.
Informasi yang terhimpun menunjukkan bahwa sebanyak 37 klub Bola Voli (20 putra dan 17 putri) di Provinsi Bengkulu akan bertanding dalam turnamen yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Sawah Lebar Bengkulu.
Total hadiah mencapai Rp 105.000.000 akan diberikan kepada tim-tim terbaik putra dan putri yang berhasil meraih peringkat 1-4.

“Kami berharap turnamen ini tidak hanya mencari juara, tetapi juga mencetak bibit-bibit unggul di dunia voli. Dengan total hadiah yang fantastis ini, kami ingin memberikan motivasi ekstra bagi para atlet untuk terus berprestasi dan mengukir prestasi gemilang,” jelas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu Ika Joni.
“Mari kita bersama-sama memeriahkan dan mendukung Liga Bola Voli Kapolda Cup 2024. Saya yakin ini akan menjadi momen bersejarah bagi olahraga voli di Bengkulu,” tutup Ika Joni Ikhwan dengan senyum penuh semangat,” tutupnya.
(adv)
Diskusi tentang inipost