AMPAR.ID, JAMBI – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (PPM) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Sakti Alam Kerinci (SAK) melakukan realisasi program optimalisasi fungsi badan usaha milik desa (Bumdes) melalui unit usaha pariwisata dan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Desa Pungut Mudik yang berada di Kecamatan Air Hangat Timur, Kabupaten Kerinci.
“Bersamaaan dengan program itu. Posko kami berhasil meningkatkan kesadaran dan pengembangan pariwisata dengan berbagai macam objek wisata baik air terjun nan indah, lubuk larangan yang terjaga dan sejarah masyarakat serta dengan UMKM desa yang berkembang. Seperti kulit manis, keripik pisang dan sebagainya,” kata Mahasiswa KKN PPM STIE SAK Alfikry Fitrah Aidil melalui WhatsApp. Rabu (11/1/2023).
Desa Pungut Mudik mendapatkan posisi sebagai posko dua KKN PPM STIE SAK KERINCI. Yang beranggotakan sembilan orang, diantaranya Alfikry Fitrah Aidil, Rahul Febrian, Fami Afrilianto, Jushua Marpaung, Arviyolin Juntika, Lemia Futri, Delia Oriesta, Vivi Alviona, dan Nurhasniza.
“Dengan kehadiran posko dua tidak hanya untuk sebagian warga. Meskipun hanya selama dua bulan KKN PPM dilakukan, dari 14 november 2022-9 Januari 2023. Namun, kami telah menyasar ke banyak kalangan di Desa baik tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda sehingga dapat dirasakan oleh seluruhnya,” katanya.
(Meli)
Diskusi tentang inipost