AMPAR.ID, Jambi – Sementara itu pasca digusurnya lapak pedagang di Pasar Kito,
yang berada di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi. Selasa (9/3/2021).
Kadis Perindag Kota Jambi Komari menyampaikan seluruh pedagang telah dipindahkan ke Pasar Rakyat Tradisional Pasir Putih yang baru.
“Sekitar 88 pedagang telah kita dipindahkan, semua pedagang Pasar Kito kita prioritaskan di Pasar yang baru,” ujarnya.
Ia menyebutkan Pasar Kito ini berdiri sejak 10 tahun lalu dan telah kumuh. Maka dari itu, Pemkot Jambi menyediakan pasar rakyat setiap kecamatan yang layak untuk para pedagang.
“Alhamdulillah, pasar yang baru telah terisi 99 persen. semua pedagang telah mendapatkan lapak,” tandasnya.(*/Datut Rakash)
Diskusi tentang inipost