AMPAR.ID, MERANGIN- Kapolsek Bangko, AKP Hariyanto Sitepu, bersama Personil Polsek Bangko melaksanakan monitoring giat penyuntikan Vaksin di gereja – gereja yang ada di Kota Bangko, Merangin, Pada Minggu (6/2).
Kegiatan yang dilaksanakan pukul 08.00 WIB ini, dimulai Di Gereja HKBP Desa Sei Kapas, Bangko Barat Merangin. Kemudian Gereja GKPI Resort Merangin FCC Kel. Dusun Bangko, Bangko, Merangin.
Dan terakhir Gereja Katolik Santo Ignatius Loyola Stasi Bangko Lingkungan IBRD, P. Kandis Bangko, Merangin.
” Vaksinator kegiatan ini dari Polres Merangin, yang dibantu oleh ranting bhayangkari Polsek Bangko,” ujar Kapolsek.
Tentunya, sambung Hariyanto, kegiatan ini dalam rangka upaya peningkatan pencapaian hasil Vaksin di Wilayah Hukum Polsek Bangko, salah satunya dengan melakukan kerja sama dan ajakan kepada Pengurus gereja – gereja yang di Bangko.
“Agar para jemaatnya melaksanakan Vaksin D1 D2 D3,” ungkap Hariyanto.
Kapolsek Bangko dan personil Polsek terus melakukan trobosan dalam rangka upaya pencapaian Vaksinasi di Wilayah Hukum Polsek Bangko khususnya Vaksin anak dan booster.
Dari pantauan, rangkaian kegiatan vaksinasi ini, berjalan dengan baik dan aman dan kondusif. (Ade)
Diskusi tentang inipost