AMPAR.ID, BANGKO – Akses jalan berstatus jalan kabupaten, tepatnya berada di tiga desa di kecamatan tabir ilir, Kabupaten merangin rusak parah.
Tiga desa tersebut (desa rantau limau manis, ulak makam, dan desa lubuk napal). Kades beserta aparatnya bersama masyarakat setempat secara swadaya memperbaiki jalan tersebut.
Dikatakan Ketua Forum Kades Tabir Ilir, Asnawi, pihaknya menyewa excapator hasil iuran masyarakat dan perangkat desa untuk memperbaiki jalan tersebut.
“ini demi untuk kelancaran masyarakat dan anak-anak sekolah yang terus lewat jalan ini. Ini juga akses utama menjadi urat nadi perekonomian masyarakat,” katanya kepada media ini, Kamis 13 Maret 2025.
Dijelaskan nya lagi, Karena Jalan tersebut adalah salah satu jalan menuju kota Bangko tidak ada jalan lain.
“maka dari itu, kami sebagai kades di tiga desa ini mengambil inisiatif untuk membenahi degan cara iuran seiklasnya,”sebutnya
“Alhamdulillah kami sudah mengerjakan selama tiga hari sampai hari ini kamis 13 Maret 2025, ini hari terakhir kami bekerja selama tiga hari,” tambahnya
Ditambahkan Kades Desa Ulak Makam, Daman Huri, pihaknya merasa kecewa dengan pemerintah jalan tersebut tak tersntuh perbaikan.
“iya kami melakukan swadaya ini karena jalan kami dari dulu tidak ada perbaikan dari pemerintah kabupaten untuk jalan kami ini. Kasian kadang melihat anak-anak sekolah yang lewat jalan ini maka karena itu, Sayo dan teman-teman kades yang lain terus dari dulu kami melakukan gotongroyong masyarakat dan perangkat desa untuk melakukan perbaikan.
Terpisah, Sekdes Tungul Bulin, Superman menyampaikan harapannya agar ada perhatian serius dari pemkab merangin.
“bahwa kami berharap kepada pemerintah kabupaten untuk melihat keadaan jalan kami yang hari ini semakin memperhatinkan, apa lagi sekarang musim hujan hancur bak Kubang kerbau,” jelasnya
“Kami berharap semoga kedepanya pemerintah kabupaten Merangin degan bupati yang baru ini bisa memperbaiki jalan ini karena ini, jalan nya kabupaten tentu wewenangnya bupati,”pungkasnya.
(Anton)
Diskusi tentang inipost