AMPAR.ID, PALEMBANG – Dua atlet Kota Jambi borong tiga medali emas pada Kejurnas Pencak Silat yang digelar di Gor Jasdam II/Sriwijaya Kota Palembang, Minggu ( 22/8/2023). Kejuaraan tersebut diikuti 63 Kontingen dan 728 peserta dari berbagai kategori yakni Remaja, Dewasa dan TNI/Polri.
Kejurnas Pencak Silat yang pertama kali diselenggarakan oleh Jasdam ll Sriwijaya ini berlangsung selama dua hari. Kejuaraan Pencak silat di sambut antusias oleh insan pecinta bela diri asli Indonesia ini, terlihat banyak peserta bukan hanya dari kalangan TNI/Polri saja tapi banyak club dan Perguruan Silat yang ambil bagian dalam event bergengsi ini.
Ketua IPSI Kota Jambi, Alion Meisen memberikan apresiasi kepada kedua atlet Kota Jambi yang ikut dalam kontingen Denpom II/2 Jambi, keduanya juga merupakan anggota TNI Denpom II/2 Jambi.
“Kami pengurus IPSI Kota Jambi memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada kedua atlet Kota Jambi yang telah meraih prestasi dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional di Palembang,” tuturnya.
Ditambahkan Alion, kedua atlet tersebut yakni Sertu Rangga Andika boyong 2 mendali emas di kategori TNI/Polri dan umum, Sertu Rangga dibesarkan oleh Perguruan Silat HIMSSI GP, yang kedua Serda Ahmad Cahya Pratama boyong 1 mendali emas di kategori TNI/Polri, Serda Ahmad dibesarkan oleh Perguruan Silat Tapak Suci.
“Keberhasilan kedua atlit tersebut juga tak luput dari asuhan tangan dingin pelatih dan official Serka Revo Akbar Hartanto dan Serda Ajie Nanda Pratama,” ucapnya.
Ditempat terpisah, Letnan Kolonel Cpm Anwar Burhan mengatakan, kita bangga dengan kedua atlet binaannya, kita akan fasilitasi mereka untuk terus berkarir menjadi atlet khususnya Pencak Silat.
“Dibawah binaan Dandenpom II/2 Jambi kita akan selalu perhatikan dan kita berharap mereka tetap fokus untuk berlatih meski setumpuk tugas negara yang mereka emban, mengingat mereka merupakan anggota TNI aktif,” pungkasnya. (Aln/Min)
Diskusi tentang inipost