AMPAR.ID, MUAROJAMBI – PJ.Sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi Ir. Azrin Beserta rombongan melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan ke Pondok pesantren Al-Amin di desa Tanjung Katung Kecamatan mari sebo, Senin (19/04/21).
Dalam kesempatan ini, PJ.Sekda Azrin juga menyalurkan bantuan Dari Baznas Kabupaten Muaro Jambi kepda pengurus pondok pesantren Al-Amin Desa tanjung katung, dia berharap bantuan tersebut bisa memberikan manfaat dan memberikan keberkahan di bulan suci Ramadhan 1442 hijriah ini.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua, bantuan ini bersumber dari dana Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Muaro Jambi” sebutnya.
Selain itu, Azrin juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjalankan Protokol kesehatan covid 19 selama menjalankan aktivitas ibadah di bulan suci Ramadhan.
“Mengingat saat ini kondisi pandemi covid19 masih belum berakhir, Maka saya mengajak kita semua untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19 selama menjalankan aktivitas ibadah di bulan suci Ramadhan tahun ini” tutupnya.
Turut hadir dalam rombongan tersebut Anggota DPRD kabupaten Muaro Jambi, para kepala dinas seperti Kadis Sosial, Kadis Capil, Kadis PMD, Kadis PTSP, serta para undangan lainnya. (Adv/Jeki)
Diskusi tentang inipost