AMPAR.ID, JAMBI – Kontestasi Pemilihan Direktur Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Jambi periode 2021-2025 digelar hari ini disalah satu hotel bilangan Pasar, kota Jambi. Rabu (31/3/2021)
Dua kandidat kuat yang mencalonkan diri sebagai Direktur WALHI Jambi diantaranya Abdullah dan Oscar Anugerah.
Kedua kandidat memaparkan target dan program mereka apabila terpilih, salah satunya Abdullah.
Dikatakan salah satu kandidat kuat Abdullah, yang juga menjabat Maneger di WALHI dirinya bertekad untuk menampung semua aspirasi masyarakat yang saat ini dinilai kurang diperhatikan.
Iya juga dikenal dekat dengan masyarakat, dan selalu hadir di hari-hari Tani.
“Jika saya terpilih sebagai Direktur WALHI Jambi, saya akan menampung semua aspirasi rakyat yang selama ini terganggu oleh aktivitas-aktivitas pertambangan baik itu PETI baik itu aktivitas perusahaan yang merusak lingkungan,” kata Abdullah kepada awak media disela-sela acara
Selain itu, Abdullah mengungkapkan bahwa pada saat ini masih banyak juga permasalahan terkait lahan yang terjadi ditengah masyarakat.
“Terkait kebakaran hutan dan lahan dan alih fungsi lahan. Sampai tingkat deportasi yang sangat tinggi pada saat ini. Inilah yang akan kita benahi,” tegas Abdullah.
Untuk diketahui, pemilihan Direktur WALHI Jambi akan digelar malam ini.
(Red)
Diskusi tentang inipost