AMPAR.ID, JAMBI – Gereja Santa Maria Ratu Rosario yang terletak di Selincah Kota Jambi akan menjalani proses menuju Paroki.
“Memang benar, bahwasannya saya ditugaskan ke Paroki Santa Teresia Jambi, tugas utamanya mengurus status Gereja Katolik Santa Maria Ratu Rosario Selincah ini menjadi Paroki”ungkap Romo yang akrab disama Romo Suryo, beberapa waktu lalu,” Perihal perubahan status ini dibenarkan oleh Romo Rekan yang ditugaskan langsung oleh Keuskupan Agung Palembang, Romo Romanus Edi Suryono, Pr.
Romo Suryo juga menjelaskan pemetaan wilayah yang akan dinaungi oleh Gereja SMRR ini bila menjadi Paroki yakni untuk WilayaH Renha Rosario, Santa Maria Assumpta, Santa Clara, St. Bonaventura, St. Maria Imaculata.
Dan selanjutnya untuk Stasi Kabupaten Tanjung Jabung Timur meliputi St. Petrus Rantau sarau, St. Yakobus Rantau Makmur, St. Thomas Lagan, St. Yohanes Rasul Sabak Indah, Beato Juan Maria de la Crus Sakean, dan St. Fransiskus Xaverius Kumpeh.
Diketahui bersama, selama ini Gereja Katolik Santa Maria Ratu Rosario Selincah merupakan bagian dari Paroki Santa Teresia Jambi, dikarenakan pengembangan wilayah yang sangat luas, sehingga dengan berbagai pertimbangan maka disimpulkan bahwa Gereja Katolik Santa Maria Ratu Rosario Selincah akan diproses peningkatannya menjadi Paroki sendiri.
(MIN)
Diskusi tentang inipost