AMPAR.ID, JAMBI – Sebanyak 102 anak bersama orang tuanya hadir untuk mengikuti kegiatan khitanan massal gratis di kantor Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Rabu pagi (29/12).
“Kegiatan yang dilakukan oleh Aksi Cepat Tanggap (ACT) bersama PT. PELINDO memberikan sumbangsih kepada masyarakat dan anak-anak serta memberikan manfaat yang sangat berarti bagi masyarakat kabupaten Tanjabbar, mengingat kegiatan ini dilakukan dimasa pandemi covid-19, tentu bagi masyarakat yang kurang mampu bisa terbantu dengan adanya kegiatan khitanan massal ini”, Ujar Bupati TanjabBar Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag.
Kemudian Hardinata, selaku General Manager PT Pelindo Regional 2 Jambi turut mengucapkan terima kasih kepada ACT Jambi.
“Terima kasih juga kepada ACT Jambi atas kesediaannya dilaksanakan kegiatan khitanan massal di TanjabBar, Gerakan sosial kepedulian membangun generasi ini merupakan wujud dukungan dan kerjasama dengan pemerintah daerah dalam membangun menuju TanjabBar BERKAH”, katanya.
(Meli)
Diskusi tentang inipost