AMPAR.ID, JAMBI – Salah seorang netizen mengungkapkan rasa kecewanya pada salah seorang calon wakil bupati di Pilkada Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
Kekecewaan netizen dengan akun @Martin Ariesta Pratama itu lantaran si calon Wabup diketahui memblokir pertemanannya di facebook.
“Orang nomor 2 disebelah blokir saya dari FB. Sayo dak tahu halnyo kenapa? Kalau masalah perbedaan politik bukankah hal biasa? Tapi kalau seandainya alasannya blokir sayo karena perbedaan politik. Berarti beliau tidak dewasa dalam berdemokerasi,” tulis Martin.
Kalimat ‘orang nomor 2’ dalam tulisan Martin itu diduga kuat merujuk pada H Mustakim yang merupakan cawabup Abdul Rasid. Diketahui Pilkada Tanjabtim tahun 2020 ini hanya diikuti oleh dua pasangan calon Abdul Rasid – H Mustakim versus Romi H Hariyanto – H Robby Nahliyansyah.
Dugaan bahwa bukan H Robby Nahliyansyah yang dimaksud Martin lantaran di salah satu komentar pada statusnya itu Martin menjawab bahwa dia pernah berhadapan soal sikap politik dengan Romi – Robby tapi tidak diperlakukan seperti apa yang saat ini diterimanya.
“Arafah Dm Iyyek Bg. Cuma caranya itu kaya anak-anak. Dulu Bg Romi Hariyanto Se dak pernah sampai kaya gitu begitu pun jg dgn Haji Robby Nahliyansyah, padahal saya kemarin Tim Digas. Gak ada beliau berdua sampai batalkan pertemanan apalagi sampai blokir saya dari FB,” tulisnya.
Seorang netizen dengan akun Tauhid Alrozak ikut berkomentar membalas ke Martin “Kato Rizky Harnando kau tu nyenyes nian,” tulis Alrozak dengan menyertakan Emoticon tertawa lucu.
Hingga berita ini ditulis, status Martin itu sudah disukai 29 netizen dan 20 komentar. (*/)
Diskusi tentang inipost