AMPAR.ID, JAMBI – Tim Subdit Gakkum Ditpolairud Polda Jambi hingga saat ini masih mencari dua orang pelaku lain atas kasus pencurian diatas kapal sedot pasir.
Saat itu, empat pencuri diatas kapal sedot pasir sempat diamuk massa karena aksinya diketahui oleh warga. Ini terjadi di wilayah Mendalo Laut, Kecamatan Jaluko, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi.
Adapun identitas pencuri diatas kapal sedot pasir yakni berinisial K (38) warga Kecamatan Pedamaran Timur, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Lalu, U (53) warga Kabupaten Tegal, Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Kemudian, A (26) warga Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Selanjutnya, AD (29) warga Kabupaten Wajo, Provinsi Sulawesi Selatan. Mereka tinggal di Pulau Pandan, Kecamatan Danau Sipin, Kota Jambi.
Kasubdit Gakkum Ditpolairud Polda Jambi AKBP Wahyu Hidayat mengatakan, dua orang pelaku pencurian diatas kapal sedot pasir ini masih dalam pencarian olehnya.
“Iya, dua orang ini masih dalam pencarian dan yang jelas masih kita lakukan pencarian,” ujarnya.
(Mhd/jp)
Diskusi tentang inipost