AMPAR.ID, JAMBI – Pemberian penyuntingan Vaksin Covid-19 (Sinovac) di Kota Jambi, akan dilakukan pada Kamis 14 Januari 2021. Pemberian Vaksinasi untuk tahap pertama dilakukan pada tenaga kesehatan (Nakes) sekota Jambi.
Kadinkes Kota Jambi Ida Yuliati, mengatakan penerima vaksin Sinovac adalah meraka sudah terdata secara basis, sudah menerima pesan melalui SMS jadwal akan di Vaksin. Yang belum menerima pesan melalui SMS akan dilakukan pendataan ulang.Ā
Sementara itu, Orang nomor satu di kota Jambi yakni Walikota, Wakil Walikota dan Sekda Kota Jambi diperkirakan tidak menerima vaksin. Karena meraka sudah pernah terkonfirmasi Covid-19 dan sudah terbentuk anti bodynya.Ā
“Disini kita hanya memberikan vaksin untuk yang belum pernah terpapar, vaksin yang ada ini hanya terbatas dan seluruh dunia pun membutuhkan vaksin, saat ini vaksin yang ada Vaksin Sinovac,”kata Kepala dinas kesehatan Kota Jambi, Ida Yuliati Senin, (11/01/2021)
Bukan hanya nama pejabat di atas saja yang tidak bisa menerima vaksin bahkan Gubernur Jambi, Fachrori Umar juga tidak termasuk dalam penerimaan vaksin Covid-19.Ā
Belum lama ini Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi Sudirman, mengatakan Fachrori umurnya tidak masuk dalam daftar karena melewati usia penerimaan vaksin yakni 18- 59 tahun.Ā
“Gubernur Jambi, Fachrori tidak bisa menerima vaksin karena sudah melewati usia penerimaan vaksin,”kata sudirman.
Untuk diketahui penyuntingan vaksinasi Sinovac menyasar 7.939 jiwa tenaga kesehatan (nakes) dan 10 nama yang terdiri dari pejabat dan tokoh masyarakat yakni Tri Nugroho (TNI), Ferryandi (Kadis Damkar Kota Jambi), dr. Yulinda (Kabid di RS Abdul manap), Daniel (Kepala BNN Kota Jambi), Kasful (Dosen), Supian (Dosen), C.mudito (Pendeta), Rufidim (Pendeta), Rudy dan Iswanto (Hindu).
Ā
(Ichsan/Edit: Juanda)
Diskusi tentang inipost